Walaupun Covid 19 sudah terlewati dan dapat dikendalikan tetapi dampak yang di timbulkan masih cukup terasa di kalangan masyarakat ,terutama masyarakat miskin yang kehilangan pekerjaan karena adanaya Pandemi Covid, dari hal tersebut maka Pemerintah dalam hal ini Badan Pangan Nasional melalui BULOG memberikan Beras Bantuan Pangan dalam Program CBP 2023.
Proses penyaluran Beras Bantuan Pangan ini melalui Pemerintah Desa sedangkan Bantuan Pangan ini wujudnya adalah beras 10 kg Per KK Penerima. Untuk Desa Kalierang sendiri Penyaluran Beras Bantuan pangan ini dilaksanakan pada hari Kamis Tanggal 30 Mei 2023. Ada sebanyak 222 KPM Penerima dimana semua KPM tersebut benar-benar layak menerima.
Untuk Penyaluran Bantuan Pangan –CBP 2023 dibulan ini merupakan penyaluran ke dua dari tiga kali penyaluran yang direncanakan, walaupun bantuan pangan ini hanya berupa beras tetapi masyarakat miskin sangat terbantu dan senang karena sedikit beban hidupnya dapat dipenuhi . Semoga bantuan-bantuan ini selalu tepat sasaran sehingga program pengentasan kemiskinan sebagai dampak Pandemi Covid 19 dapat terlaksana dengan baik.